Harga Supra X 125 Bekas Segala Tahun + Spesifikasinya


    Harga bekas Honda Supra X 125 – Salah satu motor yang pantas menyandang gelar rajanya motor bebek adalah Honda Supra X. Motor ini telah hadir di pasar motor tanah air sejak awal tahun 2000 kala itu hanya mengusung nama Honda Supra yang bermodal mesin 100 cc.

    Beberapa tahun kemudian, muncul dua varian dari Honda Supra yakni Supra X dan Supra Fit. Di tahun-tahun berikutnya kedua motor ini mampu merajai sektor motor bebek ditanah air. Ini bukan tanpa alasan, Honda Supra X memang dikenal sebagai motor bebek dengan desain yang menarik serta memiliki performa yang cukup baik.

    Oleh sebab itu, barang bekasnya pun masih banyak yang mencarinya. Pada kesempatan kali ini, kita akan membahas spesifikasi serta harga BEKAS Honda Supra X dari tahun 2006 hingga model terbaru di 2015.

    Sekilas Mengenai Spesifikasi Supra X


    Honda Supra X masuk ke jajaran motor bebek dengan kapasitas mesin rendah. Awalnya, Honda Supra X mengusung mesin 100 cc SOHC namun pada Supra X tahun 2006 keatas sudah menerapkan mesin baru dengan kapasitas 125 cc tentunya memiliki daya serta torsi yang lebih besar.

    Spesifikasi Mesin Honda Supra X 125
    Engine type: 4 stroke spark ignition engine
    Valve config : SOHC 2 valve
    Cooling system : Pendingin alami/udara
    Bore x stroke : 52,4 x 57,9 mm
    Stroke capacity : 124,8 cc
    Compression Rate : 9,0 : 1
    Max. Power : 9,3 PS / 7.500 rpm
    Max. Torque : 1,03 kgf.m / 4000 rpm
    Engine oil capacity : 0,7 liter pada penggantian periodik
    Clutch type: Otomatis sentrifugal
    Transmission : Kecepatan bertautan tetap
    Gear shifting : N-1-2-3-4-N (rotari)
    Starter : Pedal dan elektrik
    Battery : 12 V – 3,5 Ah
    Spark plug : ND U20EPR9 / NGK CPR6EA-9
    Ignition system : DC CDI
    Fuel system : Conventional Carburator

    Sementara di sektor lain juga bisa kita lihat sendiri sangat mencolok. Pada supra X generasi diatas 2006 ini sudah dilengkapi dengan sistem pengereman double disc brake yang artinya rem depan dan belakang sudah menggunakan rem cakram semua dengan sistem hodrolis.

    Bodynya juga tidak terlalu kecil seperti motor bebek lain, ini memberi keuntungan pada stabilitas dan keseimbangan pengemudi saat memacu motor pada kecepatan tinggi. Dari sistem suspensi, kita akan menemui suspensi depan tipe teleskopik dengan peredam kejut ganda dibagian belakang. Ini akan memaksimalkan daya penyerapan getaran jalan, sehingga kenyamanan sudah dipastikan meski kita berkendara pada jalanan yang bergelombang.

    Spesifikasi chasis Supra X 125
    Length X width X height: 1.889 x 702 x 1.094 mm
    Wheel base : 1.242 mm
    Ground clearence : 138 mm
    Curb weight : 105kg
    Frame type: Tulang punggung
    Front suspension : Teleskopik
    Rear suspension : Lengan ayun dan peredam kejut ganda
    Front tire size: 70/90 – 17 M/C 38P
    Rear tire size : 80/90 – 17 M/C 44P
    Front brake : Cakram double piston
    Rear brake : Cakram single piston
    Fuel tank capacity : 3,7 liter

    Ulasan diatas merupakan kelebihan dari Honda Supra X 125, motor ini juga memiliki kekurangan. Salah satunya pemakaian bahan bakar yang lebih boros dari versi sebelumnya. ini karena Supra X 125 menggunakan mesin 25 cc lebih besar dari versi sebelumnya sehingga wajar ada peningkatan pemakaian bahan bakar.

    Namun jangan khawatir, jika anda memilih Supra x produksi diatas tahun 2013 maka sudah dipastikan menggunakan sistem bahan bakar berbasis komputer atau Honda menyebutnya PGM-F1. Sistem ini akan memaksimalkan penggunaan bahan bakar dan meminimalkan kerugian bahan bakar.

    Untuk harga BARU, ada dikisaran Rp.15.500.000 hingga Rp. 16.300.000

    Sementara untuk harga bekas Honda Supra X adalah sebagai berikut ;
    Supra x 125 2006 sekitar 5,2 jutaan
    Supra x 125 CW 2007 sekitar 6.200.000
    Supra x 125 2009 doubel disc 8.200.000
    Supra x 125 CW 2010 sekitar 9.700.000
    Supra X 125 CW 2011-2013 sekitar 10.500.000
    Supra x 125 Fi CW 2014-2015 sekitar 12.500.000
    Supra x 125 Fi 2015 Velg ruji sekitar 10.900.000

    Harga diatas hanya sebagai patokan, dan bukan harga yang sebenarnya. Karena penentuan harga motor bekas dipengaruhi oleh banyak faktor salah satunya kondisi motor dan kelengkapan surat motor. Jadi jika ada masalah terkait dua hal ini harganya pasti lebih murah daripada yang tertera diatas.

    Tips untuk membeli Honda Supra X bekas adalah lihat periksa bagian mesinya khususnya dibagian lubang pembuangan oli. Karena banyak pemiliki Honda Supra X yang mengalami masalah baut penguras oli yang slek. Tapi bukan pada bautnya yang bermasalah, pada ulirnya yang bermasalah. Sementara ulir ini tergabung pada komponen blok mesin.

    Imbasnya, oli mesin akan terus berkurang seiring bertambahnya KM motor. Konsekuensinya anda harus menyediakan persediaan oli untuk jaga-jaga apabila oli motor habis. Selain itu cek pula kelengkapan surat motor dan cocokan dengan kondisi real pada motornya.


    Demikian artikel lengkap dan jelas mengenai harga Honda Supra X 125 bekas semoga bisa bermnanfaat bagi kita semua.
    David Sigalingging
    David Sigalingging Guru Teknik Otomotif di SMK Negeri 1 Seri Kuala Lobam.
    Post a Comment