no fucking license
Bookmark

13 Tips Cerdik Membeli Isuzu Panther Bekas Agar Kantong Tidak Bolong

 Walau tergolong mobil kelas menengah kebawah 13 Tips Cerdik Membeli Isuzu Panther Bekas Agar Kantong Tidak Bolong


Walau tergolong mobil kelas menengah kebawah, Iѕuzu Pаnthеr menjadi salah satu mobil yang paling digandrungi oleh para pencinta mobil bermesin diesel. Selain harganya yang realif terjangkau, kwalitas mobilnya pun sudah tidak diragukan.

Kwalitas mesin yang baik serta bodi yang kuat, membuat Isuzu Panther menjadi mobil buruan oleh beberapa orang. Wajar jika harga berkasnya masih tetap stabil dibanding dengan merek mobil lainnya.

Sebagian orang memilih untuk meminang Panther bekas karena beragam alasan. Tentu saja ada keuntungan dan kekurangan yang diperoleh. Namun yang terpenting adalah Anda harus meminimalisir kerugian setelah membeli.

Jika anda berniat untuk meminang panther bekas, tidak ada salahnya anda memilih yang terbaik sesuai anggaran.

Ada 3 titik krusial yang wajib dipenuhi supaya setelah meminang agar   kantong anda tidak bolong, yaitu  body keropos, kompresi mesin ngobos, dan kaki-kaki.

Dengan demikian, Anda harus benar-benar cerdik saat memutuskan untuk membeli mobil second tersebut agar tidak rugi.

Berikut ini adalah  tips paparan yang diberikan Rоhmаt Pеrmаnа  saat membeli Panther bekas.

1. Bоdу Kаlеng

Body panther terbuat dari double plat, tidak ada salahnya apabila cek keropos yang  biasanya terdapat di atas ban belakang kanan kiri, kolong lantai, sekitar jalur AC (akibat kondensasi). Upayakan untuk tidak memilih body yang kropos/catnya ( tidak ori . Jika pun terpakasa harus membeli, maka anggarkan dana untuk perbaikan ( kenteng, las dan ngecat ). 

2. Mеѕіn Wаjіb Kеrіng

Buka kap mesin, cek part di mesin apakah masih original/sudah diganti aftermarket. Perhatikan apakah ada rembesan oli. Rembesan terjadi bisanya pada bagian seal poros engkol depan dan belakang.  Ingat,  perbaikan mesin (turun mesin) jika  part ori japan biaya kurang lebih 10jt.

Lihat kap mesin apakah pernah nabrak atau tidak, lipatan dalam kap dan fender bisa dicek kalau ada jarak/kentengan tidak wajar silahkan abaikan.

Kalau mau cek engine, biasanya minta owner janjian supya mesin kondisi dingin. Supaya thau bagaimana saat start kondisi mesin. Kalau mesin sehat, ketika pagi engine start mudah menyala. Namun kalau cengengesan, wajib siapkan anggaran perbaikan/tune up.

Buka tutup pengisian oli dan di stik oli, baik siang/malam perhatikan dengan jeli apakah ada oli muncrat yang cukup tinggi/asap yang tebal?  Kalau muncul asap tipis wajar, oli bisa saja menguap. Kalau ada muncrat sedikit sekali juga wajar, artinya pompa oli bekerja baik. Biasanya saya cek pakai senter biar jelas.

Rpm idle (700-850) coba masuk ruang kabin, gas sampai dengan  3000  rpm kurang lebih 20 detik. Posisi gigi netral, apakah ada suara tidak normal ? Misal hasilnya brebet, Filter solar  waktunya ganti, karena kualitas bbm yang kurang bagus.

Apabila sudah turbo, perhatikan jalur instalasi turbo wajib kering. Normalnya turbo akan bekerja optimum di atas rpm 2000. Apabila turbo bermasalah, biasanya ditandai dengan rembes oli, ada suara brisik di turbo. Artinya catridge tidak mampu menghembuskan udara ke ruang bakar secara optimum. Harga catridge impor taiwan kurang lebih 2.5jt.

3. Intеrіоr

Pilihlah interior yang bersih, utuh dan original. Part dashboard dan interior (jok, doortrim, dan plafon) jika  tidak standar abaikan panther tersebut. Karena part interior biasanya inden dulu. Karena perlu indent (waktu 2 minggu) bisa lebih. Malah ada beberapa part yang sudah tidak dijual lagi.

4. Kаkі Dераn Bеlаkаng

Test drive, putar stir ke kanan dan kiri secara maksimal sambil jalan pelan. Perhatikan ada suara aneh atau tidak.  Kalau ada siapkan dana untuk kaki-kaki dan steering.

5. Rаdіаtоr

Posisi mesin masih dingin cek warna air di  radiator, fisik luar/dalam dan  cek kebocoran. Periksa selang-selang jalur radiator ada bocor atau  tidak. Buka cap radiator apakah ada yang buntu atau tidak, ada campuran minyak oli atau tidak. Cek oil coller lokasinya dibawah filter oli rembes air tidak. dan yang terakhir cek kondisi tutup radiator  apakah sudah ada karat atau tidak.

6. Kеlіѕtrіkаn

Cek kabel, relay, box sekring baik di dalam ruang mesin maupun kabin tidak ada yang meleleh. Lokasinya di dashboard dan ruang mesin.

7. Olі mеѕіn

Untuk cek kondisi oli, siapkan tisu wajah kemudian teteskan 2-3 titik oli dari dipstik, diamkan 5-10 menit. Lihat penyebaran oli di tisue. Penyebaran oli di tisue yang baik menandakan tidak ada masalah pelumasan lubrikasi dan pendinginan.

8. Tеѕt Drіvе

Rasakan akselerasi saat perpindahan gigi transmisi  saat injak kopling  tidak ada suara aneh, kalau ada suara aneh siapkan dana untuk perbaikan kopling set. Dengarkan suara suspensi depan belakang, jika tidak ada suara yang anehm berarti kondisi suspensi dalam kondisi OK.

9. Kаса Mоbіl

Khusus kaca depan tidak boleh dipoles pakai mesin poles, cek apakah ada bekas polesan memutar? Karena khusus kaca depan didesain untuk anti silau (kalau malam/hujan) dan anti Ultra Violet. Jika ada bekas poles hindari, atau tetap beli namun siapkan anggaran 1.3-2jt untuk ongkos pasang khusus kaca depan dan belum termasuk kaca film.


10. Aіr Cоndіtіоnеr

AC pada mobil Panther  terkenal dingin baik double blower maupun single blower. Untuk perbaiki ac wajib cek secara detail​. Dari mulai  kondensor, kompresor, selang, evaporator, blower dan pastikan semuanya harus pada kondisi prima, ini karena semua komponen berkaitan saling berkaitan erat untuk menciptakan  udara dingin.

11. Kоndіѕі  Bаn 

Ban yang sudah botak atau aus sangat memengaruhi pengendalian dan pengereman. Sangat berbahaya bila dipacu kencang dan menemui jalanan licin bila hujan. Grip ban sudah pasti jauh berkurang dan mobil mudah melintir. Perhatikan kembangan ban, bila terlihat tebal dan utuh, masih terbilang aman. Cek kondisi keratakan ban dan  benjolan ban  dari sisi atas maupun samping ban.

12. Cеk Kеbѕаnаhаn Dоkumеn 


Jangan lupa cek keabsahan dokumen di SAMSAT. Cek pajaknya apakah ada yang telat bayar atau tidak. Untuk kepemilikan buat kesepakatan apakah bisa pinjam KTP untuk bayar pajak atau harus balik nama.

13. Mіntа Gаrаnѕі


Walaupun ini mobil bekas, tidak ada salahnya Anda meminta garansi kepada penjual. Jika ia memberikan garansi, maka sudah dipastikan mobil dalam kondisi fit. Namun, jika pun tidak itu tidak masalah karena memang tidak ada kewajiban garansi untuk mobil bekas.
Post a Comment

Post a Comment

Berkomentar dengan bijak dan sesuai topik artikel.