Cara mendaur ulang aki bekas atau perbaiki aki rusak

David Sigalingging 1 min read

Mendaur ulang aki Mio J bekas

Siapa yang tidak kesal memiliki aki (baterai) yang tidak bisa digunakan untuk start engine? Saya yakin tidak ada satu orangpun pemilik mobil senang dengan aki yang suka tekor (tidak kuat). Engine hanya dapat dihidupkan dengan metode yang mudah yaitu dengan bantuan motor starter yang digerakkan oleh menggunakan aki (baterai).

Saya akan memberitahu sobat cara mendaur ulang atau perbaiki aki rusak. Sehingga sobat dapat menggunakannya kembali. Tujuannya adalah untuk dapat menggunakan aki kembali meskipun tidak dapat kesehatan baterai 100 persen. Hanya saja lumayan untuk mengulur waktu atau memperpanjang penggunaan aki (baterai).

Pertanyaan mendasar dari aki tidak dapat digunakan untuk menstar engine adalah kenapa? Jawaban sederhana dan langsungnya adalah karena aki (baterai) tidak memiliki arus. Jika kita lanjut lagi, kenapa tidak ada arus? Jawabanya pasti karena tidak tersimpan/menyimpan.

Kita sudah menemukan akar masalah dari baterai tidak kuat untuk start dari analisa sederhana diatas. Sekarang kita lanjut untuk membuat pertanyaan dengan tujuan menemukan solusi. Apa pertanyaan yang kita ajukan adalah bagaimana caranya agar aki (baterai) dapat kuat menstart engine? Jawabanya adalah aki harus punya arus yang kuat? Lanjut lagi, bagaimana agar aki dapat menyediakan/menyimpan arus yang kuat? Jawabnya adalah cell aki harus dalam keadaan bagus atau minimal terendam air aki semua, tidak ada kotoran menempel pada cell aki.

 

Langkah kerja mendaur ulang aki bekas :

1. Lepaskan aki dari dudukanya

2. Buang semua air aki yang masih ada

3. Setelah aki kosong, isi dengan air panas. Tahap ini adalah membersihkan cell aki.

4. Kocok atau guncang-guncang agar kotoran pada cell aki rontok.

5. Lakukan tahap ini sebanyak 5 kali agar kotoran pada cell aki benar-benar rontok dan cell aki bersih.

6. Lalu isi kembali setiap cell aki dengan aku zuur hingga mencapai level diatara low dan up.

7. Sekarang aki wajib di charger selama beberapa jam.

8. Setelah aki full, selesai tahapan kita. dan aki siap digunakan untuk start engine.


Post a Comment