Cara Membuat SIM A (SIM Mobil) Baru 2019 Lengkap

David Sigalingging 4 min read
 Syarat dan tata cara membuat SIM A Baru  Cara Membuat SIM A (SIM Mobil) Baru 2019 Lengkap
SIM A (SIM Mobil)
Syarat dan tata cara membuat SIM A Baru (SIM Mobil) boleh dibilang hampir mirip dengan cara membuat SIM C (SIM Motor). Bedanya SIM A diperuntukan untuk kendaraan beroda empat dengan spesifikasi jumlah berat maksimal kendaraan 3.500 Kg. Kendaraan jenis ini meliputi mobil barang perorangan dan mobil penumpang perorangan.

Selebihnya Golongan SIM A terbagi menjadi dua yaitu antara SIM A dan SIM A Umum.

Lantas Apa Perbedaan SIM A dan SIM Umum ?

Sebenarnya keduanya memiliki kesamaan yang membedakan SIM A dengan SIM A Umum adalah warna dari pelat kendaraan. SIM A Umum dikhususkan untuk kendaraan berpelat kuning (kendaraan umum) dengan ketentuan berat dan jenisnya sama dengan kendaraan perorangan (pelat hitam).

Pentingnya kita harus mempunyai SIM A ini dicantumkan dalam Undang-Undang No. 22 Tahun 2009 Pasal 1 No. 23 terkait Lalu Lintas dan Angkutan Jalan, seorang pengendara kendaraan bermotor dapat disebut sebagai "pengemudi" ketika sudah memiliki SIM. Sekali lagi bikin SIM A itu wajib hukumnya bagi pengendara kendaraan dengan kriteria kendaraan yang telah ditentukan.

Cara Membuat SIM Mobil (SIM A) 2019 Terbaru Lengkap


Adapun untuk persyaratan membuat SIM A Baru ini terbilang mudah Brosis, seperti di bawah ini.

Syarat Membuat SIM A

Beberapa persyaratan pembuatan SIM A Baru berikut ini semoga membantu Brosis sekalian saat berjuang membuat SIM Mobil.
1. Usia pemohon pembuatan SIM A biasa setidaknya minimal 17 tahun dan untuk pembuatan SIM A Umum minimal usia 20 tahun.
2. Memiliki Kartu Tanda Penduduk (KTP), jika tidak punya bisa memakai Kartu Keluarga (KK).
3. Mengisi formulir pengajuan SIM A.
4. Sehat jasmani dan rohani dari dokter.
5. Berpakaian rapi (Kemeja, Celana Panjang, dan Bersepatu).
6. Lulus tes ujian pembuatan SIM A yang meliputi tes ujian teori SIM A dan tes ujian praktek SIM A. Selain itu juga harus lulus ujian ketrampilan simulator.
7. Bersedia membayar biaya pembuatan SIM A.
Jika semua kriteria telah terpenuhi Brosis bisa langsung pergi ke Satpas untuk pengajuan permohonan SIM A baru.

Tahapan berikutnya adalah cara membuat SIM Mobil baru, sebagai berikut.

Prosedur Cara Membuat SIM A Baru Tanpa Nembak

 Syarat dan tata cara membuat SIM A Baru  Cara Membuat SIM A (SIM Mobil) Baru 2019 Lengkap
Tes Ujian Pratek SIM A
Hal pertama yang harus Brosis lakukan setelah terpenuhinya syarat pengajuan SIM A yaitu menentukan lokasi pembuatan SIM A terdekat di kota Brosis sekalian.

Datang Ke Satpas
Brosis bisa berkunjung ke Satuan Penyelenggara Administrasi SIM (Satpas). Kalau nggak mau ribet antre bisa juga pakai layanan SIM Online.

Pakaian Formal
Jangan lupa untuk acara resmi pakaian harus formal Brosis, biar nggak disuruh pulang xixi. Pakai saja setelan kemeja sama celana panjang plus sepatu dah cakep tuh.

Menyerahkan Dokumen
Langkah-langkah membuat SIM A selanjutnya adalah penyerahan dokumen, ini berupa lampiran fotokopi KTP dan surat keterangan kesehatan dokter.

Lantas kalau nggak punya surat kesehatan gimana?
Tenang di Satpas sudah disediakan untuk tes medis, jadi tinggal ikuti saja.

Mengisi Data Diri
Setelah semuanya beres sekarang saatnya mengisi identitas diri, mulai dari nama lengkap, tanggal lahir, jenis kelamin, dan seterusnya.

Pembayaran Biaya SIM
Serahkan semua berkas tadi ke loket sambil melakukan pembayaran biaya pembuatan SIM A.
O iya kalau Brosis mau pakai asuransi juga sudah tersedia jadi nggak usah khawatir soal itu.

Tes Ujian SIM
Dalam tahap ini Brosis diharuskan mengikuti dua kali ujian SIM, diantaranya Tes Ujian Teori dan Praktek SIM A.
Tes Ujian Teori SIM A
Brosis akan dihadapkan dengan soal pertanyaan mengenai tata tertib berlalu lintas (terutama mobil) yang jumlah soalnya sebanyak 30 butir dengan durasi pengerjaan 30 detik untuk setiap pertanyaan.

Tes Ujian Praktek SIM A
Lanjut ke sesi yang lebih sulit yaitu ujian praktik, di mana Brosis akan dihadapkan berbagai rintangan meliputi: jalan zig-zag (maju atau mudur), parkir biasa atau paralel, dan tanjakan sampai turunan.
Aturannya adalah bisa melewati semua rintangan tanpa menyentuh batas yang telah ditentukan, biasanya berbentuk pion-pion yang diletakan dipinggir jalan.

Enaknya di sesi ini Brosis bisa memilih jenis mobil yang akan digunakan, mau pakai mobil bertransmisi manual atau matik.

Baca Juga: Ciri-Ciri Kampas Kopling Mobil Mau Habis (Dijamin Bau Sangit dah!)

Baik saat mengikuti ujian teori dan praktik SIM A sebaiknya jangan sampai gagal ya Brosis, karena jika sampai salah satu gagal maka akan gugur hari itu juga.

Kendati demikian Brosis diperbolehkan mengikuti tes ujian lagi berikutnya dengan tenggat waktu antara 7, 14, sampai 30 hari dengan batas maksimal kegagalan sebanyak 3 kali percobaan.

Jika melewati batas dan tidak berhasil maka jaminan uang kembali tetap dilakukan pihak kepolisian.

Melengkapi Data Diri
Jika sudah lolos ujian SIM A selanjutnya adalah pengambilan foto yang disusul dengan membubuhkan tanda tangan dan sidik jari.

Pengambilan SIM
Nah, langkah terakhir adalah waktunya mengantri untuk mengambil Surat Izin Mengemudi Brosis. Silahkan duduk di ruangan yang telah disediakan sembari menunggu panggilan.

Biaya Membuat SIM A
Ulasan tentang semua biaya pendaftaran SIM A biasa dan umum akan dijabarkan di bawah ini.
Biaya Pembuatan SIM A Biasa = Rp. 120.000
Biaya Pembuatan SIM A Umum = Rp. 120.000
Biaya Asuransi (Optional) = Rp. 30.000
Jika ditotal = Rp. 120.000 + Rp. 30.000 = Rp. 150.000
Kesimpulannya masih lebih terjangkau ketimbang menggunakan jasa pembuatan SIM nembak yang berada diangka lebih dari Rp. 500.0000.

Baca Juga: Syarat Perpanjang SIM C (SIM Motor) Terbaru Lengkap

Selesai sudah rangkaian proses pembuatan SIM A, jika dirasa ribet Brosis bisa manfaatkan layanan SIM Online.

Cara membuat SIM A Online ini lebih hemat waktu karena tanpa ngantri hanya untuk mengisi data diri dan tanpa pungli lantaran semuanya sudah ditransfer secara digital.

Sayangnya untuk saat ini layanan ini hanya masih berjalan untuk SIM A Online dan SIM C Online.

Bagaimana cara membuat SIM A baru sangat simpel bukan? Sekarang tinggal mau pilih yang mana mau buat SIM A Biasa atau SIM A Umum, tinggal disesuaikan dengan SIM mobil yang Brosis gunakan.
Post a Comment