Cara Membuat Aplikasi Android Untuk Arduino via Bluetooth
David Sigalingging
4 min read
Membuat Aplikasi Android Untuk Arduino via Bluetooth sangat mudah dilakukan. Karena semua infrastruktur yang kita perlukan dalam menjadikan aplikasi kita sendiri sudah tersedia.
Hubungan aplikasi android untuk arduino ada beberapa jenis, yaitu melalui bluetooth, melalui WIFI, dan melalui internet (IoT). Kesemua hubungan ini sudah tersedia dan dapat dengan mudah anda temukan.
PRINSIP MEMBUAT APLIKASI ANDROID UNTUK ARDUINO
Pada dasarnya, gadget atau android ini kita gunakan sebagai tempat menginstal aplikasi yang sudah kita buat. Karena flatform yang ia butuhkan adalah android, sehingga kita tidak bisa gunakan diflatform lain.
Apa sih fungsi dari aplikasi android untuk arduino? Ini merupakan pertanyaan yang mendasar dan sangat prinsip. Sudah barang tentu, kita harus mengetahui apa peran dari aplikasi ini. Agar nantinya anda dapat memahami alur kerja dalam pembuatan aplikasi.
Aplikasi android untuk arduino berfungsi sebagai pengirim perintah yang sudah kita setting didalam sketch. Aplikasi ini akan mengirimkan kode yang kita rancang melaui sambungan bluetooth.
Misanya, anda membuat perintah "hidupkan lampu teras" pada sketch, tentu saja anda harus memasukkan perintah ini pada tombol diaplikasi android. Nantinya, perintah ini akan dikirmkan ke processor arduino. Kemudian arduino akan mengeksekusi output yang kita inginkan, menghidupkan lampu teras.
Apa yang menjadi prinsip dalam membuat Membuat Aplikasi Android Untuk Arduino via Bluetooth? Jawabannya adalah sketch. Kita harus mengetahui perintah apa yang ada didalam sketch, agar kita bisa membuat aplikasi android yang matching dengan sketch. Dengan begitu, hasil akhirnya akan bagus, artinya aplikasi bekerja sesuai keinginan kita.
1. Ponsel Android
2. Arduino
3. Breadboard
4. Jumper (Secukupnya)
5. LED 2
6. Resistor (1 atau 2 opsional jika volt >5V, butuh resistor)
7. Bluetooth serial
8. Koneksi Internet
Bagaimana langkah dalam Pembuatan Aplikasi Android dengan mudah dan sederhana :
1. Pertama, anda harus mengunjungi website App Inventor Disini
2. Kemudian Pilih "Build", untuk lebih jelas ikuti gambar berikut :
Silahkan pilih "MIT App Inventor xxx"
Lalu anda login menggunakan email hingga jendela baru seperti pada gambar diatas
Setelah itu, anda klik "Start new project" isikan nama aplikasi yang akan dibuat
Anda harus memastikan tampilan akan mirip dengan gambar diatas
Drag and Drop :
Pilih Bagian Connectivity : BluetoothClient (Untuk Koneksi Bluetooth)
Pilih Bagian User Interface : ListPicker (Untuk Memilih Bluetooth) & Button (Untuk On/Off Led atau kirim data)
*Anda harus menyesuaikan Nama Button pada bagian Properties
Kemudian Klik pada bagian "Blocks" untuk memprogram dengan model Drag and Drop
Buat susunan dari blocks seperti gambar diatas
Langkah terakhir yaitu Simpan dan Download aplikasi yang sudah dibuat dengan langkah-langkah sebagai berikut :
klik "Build" -> "App ( save .apk to my computer )
Tunggu hingga proses download selesai (seperti download file biasa di internet)
Setelah selesai copy file .apk ke ponsel kemudian install manual.
3. Menyiapkan Bagian Hardware atau Arduino dan Kawan-kawan
- Ini program yang akan kita upload arduino konfigurasi pin dan baudrate bluetooth serial sesuaikan dengan program :
#include <SoftwareSerial.h>
SoftwareSerial mySerial(10,11); // RX, TX
boolean led1=true;
boolean led2=true;
void setup()
{
Serial.begin(9600);
mySerial.begin(9600);
pinMode(6,OUTPUT);
pinMode(7,OUTPUT);
digitalWrite(6,LOW);
digitalWrite(7,LOW);
}
void loop()
{
if(mySerial.available()>0)
{
char c=mySerial.read();
delay(15);
Serial.println(c);
if(c=='1'&&led1==true)
{
digitalWrite(6,HIGH);
led1=false;
Serial.println("Led 1 Aktif");
delay(100);
return;
}
if(c=='1'&&led1==false)
{
digitalWrite(6,LOW);
led1=true;
Serial.println("Led 1 Tidak Aktif");
delay(15);
return;
}
if(c=='2'&&led2==true)
{
digitalWrite(7,HIGH);
led2=false;
Serial.println("Led 2 Aktif");
delay(15);
return;
}
if(c=='2'&&led2==false)
{
digitalWrite(7,LOW);
led2=true;
Serial.println("Led 2 Tidak Aktif");
delay(15);
return;
}
}
}
4. Setelah verifikasi lulus, silahkan upload program ke arduino
5. Koneksikan bluetooth ponsel dengan modul bluetooth serial pada arduino
6. Lalu anda buka Aplikasi yang sudah diinstall di android, kemudian sinkronkan bluetooth dari aplikasi dan pastikan terhubung
7. Kontrol led dengan "Button" yang ada pada aplikasi tersebut.
CATATAN:
1. Pada aplikasi dapat anda lihat dibagian blocks, bahwa ketika tombol ditekan, aplikasi akan mengirimkan text "1" ke arduino melalui buletooth.
2. Demikian pada tombol lainnya, saat ditekan, akan mengirimkan perintah "2" ke processor arduino.
Untuk lebih jelas Cara Membuat Aplikasi Android Untuk Arduino via Bluetooth silahkan simak video berikut ini.
Berkomentar dengan bijak dan sesuai topik artikel.